Cara Memasak Ceker Yang tepat Buat Makanan Keluarga Pecinta Pedas


Bahan
7 buah ceker ayam (yang sudah direbus)
1 batang daun bawang
1 genggam daun kemangi

Bahan halus
20 buah cabe rawit merah
1 buah bawang putih
4 buah bawang merah
1 buah tomat

1sdm kecap manis
1/2 sdt lada,ketumbar bubuk
Garam, gula dan air secukupnya
4 lembar daun jeruk

Cara memasak

  • Goreng dulu cabe tomat dan bawang sampai layu lalu di ulek (dihaluskan)
  • Tumis bumbu halus sampai wangi masukan lada,ketumbar serta daun jeruk beri gula dan garam secukupnya
  • Tambahkan air biar ceker empuk dan bumbu meresap sampai kuahnya berkurang dan mengental Aduk lalu beri kecap,daun bawang dan kemangi
  • Aduk sampai rata lalu koreksi rasa
  • Kalau sudah siap dihidangkan
Demikian resep cara membuat masakan ceker ala dapur jajan, selamat mencoba

0 komentar

Post a Comment